Satu Pelajar Tewas dan 10 Luka-Luka Dalam Kecelakaan di Padang Pariaman, Begini Kronologisnya

operasi lilin

Ilustrasi

PADANG, hantaran.co – Kecelakaan maut terjadi antara minibus angkutan umum dan sepeda di Jembatan Jariang, Nagari Pauh Kamba, Kecamatan Nanti Sabaris, Kabupaten Padang Pariaman.

Kecelakaan tersebut diketahui terjadi pada Kamis (7/10/21) sekitar pukul 07.30 WIB. Insiden itu mengakibatkan satu orang pelajar tewas.

Kanit Laka Polres Padang Pariaman, Ipda Rudi, mengatakan, peristiwa berawal saat bus berwarna kuning tersebut datang dari arah Pariaman menuju Padang. Sesampainya di TKP, menabrak pengendara sepeda motor yang dari arah Lubuk Alung menuju Pariaman.

“Bus dari arah Pariaman, sementara sepeda motor beat dari arah Lubuk Alung, bus mencoba menghindari pengendara sepeda motor hingga terbalik dan menabrak pembatasan jembatan,” ujarnya kepada hantaran.co melalui telpon seluler, Kamis (7/10/21).

Dikatakannya, pengendara sepeda motor merupakan pelajar dan dinyatakan meninggal di lokasi. Sementara temannya yang berboncengan mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Tidak hanya itu, sebanyak 10 orang penumpang bus juga mengalami luka-luka ringan, sehingga di bawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan.

“Saat ini saya sedang di rumah sakit Pariaman mengurus korban. Sementara anggota lain juga di rumah sakit Parit Malintang dan Puskesmas Pauh Kambar,” katanya.

Ditambahkannya, saat ini pihaknya juga masih melakukan olah TKP untuk mengetahui lebih jelas kronologis terjadinya kecelakaan maut tersebut. “Informasi sementara begitu, namun kita belum mengetahui secara pasti kronologis kecelakaan tersebut,” ujarnya. (*)

Fardi/hantaran.co

Exit mobile version