Tinggal Sendirian di Rumah, Nenek Nurbaya Dilaporkan Hilang

nenek nurbaya hilang

Tim PMI bersama warga saat melakukan pencari terhadap Nenek Nurbaya di Jorong III Geragahan, Nagari Geragahan, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam

AGAM, hantaran.co – Seorang wanita lanjut usia (lansia) warga Jorong III Geragahan, Nagari Geragahan, Kecamatan Lubuk Basung, dilaporkan hilang ke PMI Kabupaten Agam. Nenek berusia 85 tahun dikabarkan memiliki riwayat penyakit pikun.

Nenek bernama Nurbaya itu dikabarkan hilang sejak Rabu (03/11) kemarin. Ia diketahui tinggal seorang diri, dan memang sudah terbiasa berjalan di sekitaran kampung Caniago.

Diketahui sekitar pukul 06.30 WIB kemaren, Nurbaya masih berjalan sejauh 1 KM dari rumah dan dilihat oleh warga sehingga warga menyuruhnya untuk pulang. Namun, hingga magrib, nenek Nubaya tidak kunjung pulang sehingga warga menghubungi jorong setempat dan melaporkan kejadian ini kepada PMI Kabupaten Agam.

PMI bersama Satpol PP/Damkar, BPBD dan masyarakat setempat turun ke lokasi terakhir Nenek Nurbaya terlihat. Hingga malamnya survivor tidak kunjung ditemukan sehingga tim memutuskan untuk melakukan pencarian esok hari.

Staf Bidang PB dan Logistik Herman Pelani membenarkan, adanya pihak PMI mendapat informasi mengenai orang hilang. Sehingga saat itu juga tim merapat ke lokasi bersama stakeholder untuk penyisiran lokasi terakhir.

“Untuk hari ini tim melakukan pencarian dengan menyisir sungai yang berada di belakang rumah survivor (nenek Nurbaya),” ujarnya, Kamis (04/11/21).

Dikatakannya, tim pencarian kesulitan karena terbatasnya peralatan dan memanfaatkan perlengkapan yang seadanya. Untuk itu, tim dibagi menjadi beberapa untuk melakukan pencarian dengan menyusuri pinggiran sungai.

Meskipun saat ini memasuki musim penghujan, dan sejak tadi pagi tim pencarian sudah diguyur hujan, tidak menyurutkan langkah untuk tetap melakukan pencarian.

“Kami berharap semoga Nenek Nurbaya segera ditemukan secepatnya dan dapat kembali lagi ke kediamannya,” ucapnya.

(Fardi/Hantaran.co)

Exit mobile version