Untuk Keluar dari PPKM Level 4, Pemko Padang Kebut Vaksinasi

Vaksin

Ilustrasi Vaksin.

PADANG, hantaran.co – Pemerintah Kota (Pemko) Padang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Padang, terus berupaya melakukan vaksinasi massal terhadap warga Kota Padang. Hal ini dilakukan agar Kota Padang bisa keluar dari Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4.

Walaupun angka kasus positif Covid-19 sudah malandai di Kota Padang, hal ini membuat Dinkes Kota Padang kian gencar melakukan vaksinasi massal dengan menargetkan 10 ribu suntikan vaksin bagi masyarakat, agar Kota Padang bisa turun menjadi level 3.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Feri Mulyani, menjelaskan, untuk mencapai target tersebut Dinas Kesehatan terus menggelar kegiatan vaksinasi massal di Kota Padang.

“Dalam 10 hari ke depan, kita terus mengebut vaksinasi dengan menggelar vaksinasi massal sejumlah titik di Kota Padang,” jelasnya Jumat (8/10/2021).

Ia juga mengimbau agar masyarakat dengan sukarela mendatangi sentra-sentra pelayanan vaksinasi untuk mengikuti vaksinasi dan berharap agar Kota Padang bisa keluar dari PPKM level 4 hingga masa perpanjangan berakhir pada 18 Oktober ke depan. (*)

Dayat/hantaran.co

Exit mobile version