Rezka Oktoberia Peduli Pendidikan, Berhasil Boyong Ribuan Beasiswa PIP ke Sumbar 2

Peduli Pendidikan

Anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat, Rezka Oktoberia memboyong ribuan Program Indonesia Pintar (PIP) ke Daerah Pemilihan (Dapil) Sumbar 2, termasuk ke Luak Limo Puluah. IST

PAYAKUMBUH, hantaran.co — Anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat, Rezka Oktoberia memboyong ribuan Program Indonesia Pintar (PIP) ke Daerah Pemilihan (Dapil) Sumbar 2, termasuk ke Luak Limo Puluah. Program beasiswa PIP ditujukan untuk meringankan beban biaya pendidikan bagi masyarakat. Rezka yakin pendidikan adalah hal yang sangat penting di tengah globalisasi untuk meraih kesuksesan.

Kegiatan yang berlangsung lebih kurang seminggu penuh ini, sasarannya sampai ke pelosok daerah di Luak 50 (Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota red) juga kabupaten lainnya yang merupakan wilayah Rezka Oktoberia, di antaranya, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Padang Pariaman.

Dalam sambutannya Anggota DPR RI Rezka Oktoberia mengatakan, program ini bertujuan untuk meningkatkan dukungan untuk proses belajar mengajar bagi para siswa. Mencegah peserta didik dari putus sekolah akibat persoalan ekonomi, serta meringankan beban biaya pendidikan bagi orang tua.

“Semoga aspirasi saya ini dapat berguna dan membantu biaya sekolah dan dapat bermanfaat bagi masyarakat. Pendidikan sangat penting di era globalisasi ini. Selamat bagi anak-anak yang telah menerima bantuan beasiswa PIP aspirasi Rezka Oktoberia. Semoga ke depan tambah rajin belajar, berprestasi dan bisa membanggakan orang tua, serta bisa mengharumkan nama daerah kita,” ujar politisi Partai Demokrat kebanggaan Luak Limopuluah ini Senin (24/7/2023).

Teri, selaku masyarakat pasaman barat mengucapkan ribuan terimakasih atas perjuangan Rezka untuk anak-anak Pasaman Barat. Selain 71 nagari yang sudah diperjuangkan pemekarannya oleh Rezka.

“Bisa disebut Rp71 miliar dana desa untuk kami di Pasaman Barat, beasiswa PIP ini juga merupakan yang sangat masyarakat perlukan. Bu Rezka selalu hadir bagi kami. Semoga beliau sehat dan terus dimudahkan Allah perjuangannya untuk rakyat, kerjanya nyata bagi kami masyarakat Pasaman Barat,” kata Teri haru.

Wali Nagari Sitanang, Kecamatan Lareh Sago Halaban, Hardison Datuak Tulahia berterimakasih kepada Rezka Oktoberia yang telah memberikan bantuan beasiswa PIP kepada anak-anak Lareh Sago Halaban seperti di Nagari Sitanang.

“Ini bukan kunjungan pertama dari Ibu Rezka di Lareh Sago Halaban. Beliau sudah sering turun di nagari – nagari di Lareh Sago Halaban. Kami juga memberikan apresiasi kepada ibu Rezka yang selalu gigih berjuang membawa kue-kue pembangunan dari pusat yang saat ini sudah berjalan, seperti Irigasi P3TAI Nagari Sitanang, dan saat ini uang beasiswa yang diberikan bu Rezka untuk masyarakat kita yang membutuhkan dan sudah diverifikasi Kemendikbud,” sebut Hardison Datuak Tuhalia.

Sementara itu salah satu tokoh muda Lareh Sago Halaban, Novisa Arya juga mengucapkan, terimakasih kepada Rezka Oktoberia yang tak kenal lelah dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat Lareh Sago Halaban. “Meski Rezka baru menjabat di DPR RI, namun semangat juangnya pantas kita berikan aplus,” ujar Ari sapaan akrab Novisa Arya. (h/rel)

Exit mobile version