Keluyuran Hingga Larut Malam, 2 Pelajar Perempuan Dicokok Satpol PP Pessel

PESSEL, hantaran.co – Satuan Tugas Ketentraman dan Ketertiban Umum (Satgas Trantibum) Satpol PP dan Damkar Kabupaten Pesisir Selatan, kembali menjaring dua orang dalam razia yang di gelar pada Rabu (13/7) dini hari. Kedua orang yang diamankan merupakan perempuan dan masih berstatus sebagai pelajar.

Kabid Trantibum Dongki Agung Pribumi menyebut, kedua pelajar itu didapati petugas sedang keluyuran dan merokok dengan beberapa orang lelaki hingga tengah malam di Taman Spora Painan, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan.

Dari pengakuan kedua pelajar tersebut, kata Agung, mereka keduanya tidak berdomisili di Kecamatan IV Jurai. Keduanya masih berstatus sebagai pelajar di SMKN 1 Sutera dan SMAN 2 Batangkapas.

“Setelah ditanyai lebih lanjut, ternyata keduanya tidak tinggal dan tidak sekolah di Kecamatan IV Jurai,” ucap Agung pada wartawan di Painan.

Keduanya pun akhirnya di bawa ke Kantor Satpol PP untuk dilakukan pembinaan sekaligus memanggil orang tua mereka.

Setelah bertemu dengan orang tua kedua pelajar tersebut, ternyata salah satu dari mereka telah kabur dari rumah selama satu minggu.

Selanjutnya keduanya diberikan nasihat dan pembinaan serta membuat surat perjanjian untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya.

“Ya, keduanya sudah kami kembalikan kepada orang tuanya masing-masing pada hari yang sama,” ujar Agung.

hantaran/*

Exit mobile version