M Rafi Kasim Resmi Pimpin HKM Padang

kasim pimpin hkm padang

Foto bersama panitia, Badan Kehormatan serta pimpinan lama dan pimpinan baru HKM Padang. TIO FURQAN

PADANG, hantaran.co — M. Rafi Kasim pimpin Himpunan Keluarga Muhammadan (HKM) Padang periode 2021-2025. Acara pelantikan digelar di gedung serbaguna HKM Padang, Jalan Purus V Nomor 95A, Kecamatan Padang Barat, Minggu (14/2/2021).

Ketua Panitia Pelaksana Mubes ke-IV HKM, Elman Musa, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut membantu dalam mensuskseskan gelaran pemilihan pimpinan HKM yang baru dari awal pencalonan hingga terpilihnya kandidat tunggal M. Rafi Kasim.

Alhamdulillah, dengan terselenggaranya mubes ini diharapkan menjadi awal kebangkitan cikal bakal generasi-generasi penerus, saya berharap kedepan hendaknya HKM didominasi oleh kaum-kaum muda” katanya.

M. Rafi Kasim sendiri merupakan satu dari tiga kandidat yang tercatat sebagai calon pimpinan HKM pada saat prncalonan, namun dua kandidat memilih untuk mengundurkan diri karena beberapa alasan sehingga secara aklamasi ia menjadi ketua terpilih untuk memimpin HKM Padang.

Terpilihnya M. Rafi Kasim sebagai pimpinan baru, tertuang dalam surat keputusan badan kehormatan HKM Padang yang dibacakan oleh sekretaris Badan Kehormatan HKM Padang, Abbas Adam.

“Dengan berakhirnya masa kepengurusan HKM Padang Periode 2017-2021 pada Januari 2021, maka dengan ini memutuskan penetapan M. Rafi Kasim Terpilih pimpinan HKM Padang Pperiode 2021-2025,” ucapnya.

Dalam acara tersebut turut hadir pimpinan HKM Padang sebelumnya, Alikhan Abu Bakar. Dalam kesempatan tersebut Ali Khan menyerahkan Pataka HKM kepada pimpinan baru sebagai simbol transisi kepemimpinan. Dilanjutkan dengan penyematan pin dan pemberian piagam penghargaan oleh ketua Badan Kehormatan kepada dirinya sebagai bentuk penghormatan atas kerja keras dan jasa-jasanya selama masa kepemimpinannya.

“Saya mengucapkan terima kasih banyak untuk bantuannya selama dua periode ini. Terus terang selama masa jabatan saya pasti ada kekurangan, pasti ada visi misi saya yang tidak semuanya terlaksana, tapi saya telah berusaha semampu saya, jika pun ada keberhasilan saya itu tidak lepas dari ketua-ketua rayon yang menjadi ujung tombak dalam masa kepemimpinan saya. Untuk itu, jika ada yang baik dan bagus dari visi misi saya itu tolong untuk dilanjutkan oleh pimpinan baru,” ujarnya.

Setelah melakukan serah terima jabatan, M. Rafi sebagai pimpinan HKM yang baru dalam sambutannya memaparkan beberapa hal pokok untuk kedepannya mengenai kegiatan-kegiatan HKM.

“Secara garis besar kami akan bergerak dibidang sosial, komersial, pendidikan dan pembekalan yang mengandalkan generasi mileneal. Kami akan menyusun manajemen yang siap menjadi pondasi HKM kedepan, mengusahakan sebisa mungkin berjalan by sistem bukan by person “, tuturnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, dalam kepengurusannya nanti akan dilakukan penambahan pos-pos HKM dengan penyesuaian AD/ART yang pada gilirinnya bisa mengembangkan HKM tidak hanya di kota Padang namun juga bisa bergerak di luar untuk kebaikan HKM di Kota Padang.

“Untuk itu kami memerlukan kesediaan dewan penasehat, dewan pengawas dan seluruh staf koordinat HKM untuk dapat menyusun AD/ART guna memudahkan eksekusi kegiatan-kegiatan tersebut,” tuturnya.

Ia juga berharap, kepada generasi-generasi muda agar tidak ragu-ragu dalam menampilkan keahliannya dalam himpunan demi kebaikan dan kemajuan HKM di kota Padang.

(Tio/Hantaran.co)

Exit mobile version