Jasa Raharja Solok Sosialisasi Tentang Safety Riding di Sekolah

jasa raharja solok safety riding sekolah

PT Jasa Raharja Perwakilan Solok bersinergi bersama Satlantas Polres Solok Kota dan Dinas Perhubungan Kota Solok melaksanakan kegiatan sosialisasi keselamatan berlalu lintas dan kampanye safety riding di SMAN 1 Kota Solok, pada Senin (28/11/2022).

SOLOK, hantaran.co—Upaya menekan angka kecelakaan oleh PT. Jasa Raharha perwakilan Solok terus dijalankan. Salah satunya dengan menindaklanjuti rekomendasi rapat Forum Lalu Lintas di Balai Kota Solok awal bulan yang lalu.

Kali ini PT Jasa Raharja Perwakilan Solok bersinergi bersama Satlantas Polres Solok Kota dan Dinas Perhubungan Kota Solok melaksanakan kegiatan sosialisasi keselamatan berlalu lintas dan kampanye safety riding di SMAN 1 Kota Solok, pada Senin (28/11/2022).

Pelajar sebagai generasi penerus diberikan pemahaman tentang Jasa Raharja sebagai pelaksana UU  Nomor 33 & 34 Tahun 1964, pengetahuan rambu lalu lintas oleh Dinas Perhubungan dan praktik safety riding bagaimana berkendara yang berkesalamatan bagi pelajar yang telah memiliki ijin mengemudi oleh satlantas Polres Solok Kota.

“Kami berharap dengan kegiatan ini dapat mengurangi angka korban kecelakaan lalu lintas diusia produktif khususnya pelajar,”ujar Kepala PT. Jasa Raharja Solok Piter pada Selasa (29/11/2022).

Jasa Raharja juga memberikan informasi perihal tugas dan fungsi jasa raharja yang mana mengelola dana dari Sumbangan Wajib dan Iuran Wajib yang selanjutnya menjadi tugas Jasa Raharja untuk membayarkan santunan kecelakaan dari dana tersebut kepada korban kecelakaan.

Kegiatan safety riding berlangsung dengan meriah, banyak hal yang perlu diperhatikan dalam berkendara. Bukan hanya sekedar tata cara berlalu lintas. Namun, juga kelengkapan dalam berkendara, karena faktor tersebut turut mendukung keselamatan dalam berlalu lintas.

(Dafit/Hantaran.co)

Exit mobile version