Nasional

Indonesia Sedang Susah, Athari Gauthi Ardi : Semua Elemen Harus Fokus Tangani Covid-19

6
×

Indonesia Sedang Susah, Athari Gauthi Ardi : Semua Elemen Harus Fokus Tangani Covid-19

Sebarkan artikel ini
Athari
Anggota Komisi V DPR RI, Athari Gauthi Ardi. IST

PADANG, hantaran.co — Anggota Komisi V DPR RI dari Frasksi PAN, Athari Gauthi Ardi, berharap kepada seluruh stakeholder agar fokus penanganan Covid-19.

Ia meminta pikirkan bagaimana distribusi obat dan vaksin supaya merata. Selain itu pikirkan bagaimana Bansos bisa segera sampai ke tangan masyarakat, upah nakes yang menjadi frontliner harus bisa dibayarkan segera.

“Indonesia sedang susah. Penanganan pandemi terkesan lambat. Target vaksinasi Presiden juga meleset jauh. Obat-obatan langka dan banyak yang ‘diduitkan’. Hak masyarakat yang esensial di tengah pandemi ini juga belum bisa dipenuhi oleh pemerintah,” kata Athari kepada hantaran.co Jumat (23/7/2021).

Selain itu, katanya, masyarakat yang terkena PHK juga harus diperhatikan. Bahkan kartu Prakerja yang diharapkan menjadi solusi di saat kondisi sekarang belum berfungsi sebagaimana mestinya, ditambah dengan bantuan-bantuan dari pemerintah pun berbelit-belit, harus daftar sini daftar sana.

“Ini tak baik. Ini harus dibenahi supaya sejalan dengan ucapan Pak Presiden dulu bahwa birokrasi tidak boleh berbelit-belit. Indonesia saat ini sedang susah,” katanya.

Athari menyebutkan, momentum Iduladha ini dapat digunakan untuk kembali mengevaluasi sejauh mana semua kebijakan ini efektif untuk masyarakat.

 “Kondisi pandemi yang tak kunjung usai ini menuntut pemerintah untuk terus mengevaluasi kebijakan yang selama ini telah dikeluarkannya. Mari bersama-sama membantu masyarakat untuk keluar dari pandemi Covid-19 ini,” tutupnya. (*)

hantaran.co