Zul Elfian-Ramadhani Menang Telak di Kelurahan Simpang Rumbio

simpang rumbio

Tangkapan layar

SOLOK, Hantaran.co–Perhitungan suara di Pilkada Kota Solok masih berjalan. Berdasarkan perhitungan di situs resmi KPU (Pilkada2020), kemajuannya di Kota Serambi Madinah itu mencapai 99,21 persen pada Minggu (13/12). Dari dua kecamatan yang terdiri dari 13 kelurahan, hanya Kelurahan Kampung Jawa yang belum mencapai 100 persen.

Dalam perhitungan itu, pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solok nomor urut 2 Zul Elfian-Ramadhani Kirana Putra masih unggul dengan perolehan sebesar 32,5 persen atau 7588 suara. Sejumlah kelurahan menjadi penyumbang suara untuk paslon tersebut, salah satunya Simpang Rumbio (Simpro).

Menariknya, Kelurahan Simpang Rumbio itu sempat viral, dan jadi pemberitaan nasional karena ada tiga keluarga yang diusir hanya karena beda pilihan politik dengan mendukung Paslon nomor 2 Zul Elfian-Ramadhani.

Di kelurahan ini, Paslon Zul Elfian yang petahana dan Ramadhani mantan anggota DPRD itu meraup suara sebesar 1.581, disusul Paslon nomor 3 Ismael Koto-Edi Candra 1.215 suara, lalu Paslon nomor 4 Yutris Chan-Irman Yefri Adang 927 suara, dan terakhir Paslon nomor 1 Reinier-Andri Maran sebesar 428 suara.

Sebelumnya diberitakan, tiga kepala keluarga di Kelurahan Simpang Rumbio diusir dari kontarakannnya karena beda pilihan politik. Tiga keluaga tersebut mengaku pendukung Paslon Zul Elfian-Ramadhani. Mereka hanya diberi waktu dua hari untuk pindah, jika tidak rumah tersebut akan dibongkar.

(Rivo/Hantaran.co)

Exit mobile version