BUKITTINGGI, hantaran.co – Pemko Bukittinggi melalui Dinas Pertanian dan Pangan memperingati World Rabies Day 2023 dengan menggelar kegiatan vaksinasi rabies massal di halaman kantor dinas setempat, Sabtu (7/10).
Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Bukittinggi Hendri mengatakan, kegiatan vaksinasi rabies massal untuk hewan peliharaan milik masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya rabies. Disamping itu juga untuk melindungi hewan peliharaan serta kesehatan masyarakat dari penularan rabies. Kegiatan vaksinasi ini mencakup pemeriksaan kesehatan, penyuntikan vaksin rabies, dan edukasi kepada pemilik hewan tentang pentingnya vaksinasi.
“World Rabies Day adalah momen penting untuk meningkatkan kesadaran akan rabies dan upaya pencegahan. Untuk itu melalui peringatan ini, kami memberikan pelayanan kesehatan hewan berupa vaksinasi rabies gratis,” kata Hendri
Menurutnya, Dinas Pertanian dan Pangan telah menyediakan 500 dosis vaksin untuk 500 ekor hewan penular rabies. Jika dalam pelaksanaannya tidak mencapai target, maka pihaknya akan turun kelapangan di setiap kelurahan.
“Alhamdulillah, antusias warga cukup tinggi untuk membawa hewan peliharaannya. Ditargetkan sekitar 500 hewan peliharaan masyarakat bisa diberikan vaksin rabies gratis dalam peringatan World Rabies Day ini,” ujar Hendri.
Ia menyebutkan, sejak beberapa bulan terakhir pihaknya telah menangkap 29 ekor anjing liar, yang bertujuan untuk mengantisipasi penularan rabies di tengah masyarakat Bukittinggi.
“Dari 29 ekor anjing liar yang kita tangkap dan diletakkan di Puskeswan, setelah kita periksa tidak satu ekor pun yang terindikasi rabies. Jadi target nol rabies untuk Bukittinggi bisa dikatakan tercapai,” ucapnya.
Pemko Bukittinggi ulasnya, juga mengimbau kepada seluruh warga yang memiliki hewan peliharaan, terutama anjing, kucing dan kera, agar tidak dibiarkan berkeliaran di luar pekarangan rumah. Hal ini sebagai salah satu upaya bersama untuk mengantisipasi penyebaran virus rabies.
“rabies adalah penyakit mematikan yang dapat menular dari hewan ke manusia melalui gigitan atau kontak dengan liur hewan yang terinfeksi. Dengan melakukan vaksinasi rabies pada hewan peliharaan, dapat memutus rantai penyebaran penyakit ini dan menjaga kesehatan masyarakat,” tutur Hendri.
Wtz/hantaran.co