BeritaNasionalOlahraga

Porpi Agam Sabet Juara Pertama Lomba Senam Tingkat Nasional

22
×

Porpi Agam Sabet Juara Pertama Lomba Senam Tingkat Nasional

Sebarkan artikel ini

AGAM, hantaran.co – Persatuan Olahraga Pernapasan Indonesia (Porpi) Kabupaten Agam berhasil meraih juara pertama Lomba Senam Kreasi Budaya tingkat nasional yang digelar di Objek Wisata Pantai Gondoriah Pariaman, Minggu(2/11/2025). Perlombaan yang dibuka langsung Wali Kota Pariaman Yota Balad ini, digelar Dewan Pimpinan Nasional Porpi dalam rangka Munas ke 8.

Ketua Porpi Agam Masri menjelaskan, Lomba Senam Kreasi Budaya ini diikuti ratusan peserta dari 28 DPD Porpi se-Indonesia. Hasil penilaian, Porpi Agam dinyatakan unggul berdasarkan aspek penilaian teknik senam, kreatifitas, penampilan umum, dan kekompakan gerak.

“Alhamdulillah. Ini adalah hasil kerja keras dan latihan disiplin anggota tim selama ini. Porpi Agam bersyukur bisa membawa juara pertama tingkat nasional ke Kabupaten Agam. Prestasi ini sekaligus membuktikan bahwa semangat hidup sehat melalui olahraga pernapasan di Agam mampu bersaing di level nasional,” ungkapnya.

Prestasi ini lanjut Masri, mendapat apresiasi dari Bupati Agam Beni Warlis. Bupati mengucapkan selamat dan menyampaikan terimakasih karena telah mengharumkan nama Kabupaten Agam di tingkat nasional.

“Ketua DPRD Kabupaten Agam H. Ilham LC turut menyampaikan kegembiraannya atas raihan prestasi ini. Beliau akan mengagendakan untuk bertemu dengan pegiat Porpi Agam sekaligus merancang kegiatan selanjutnya dalam rangka memberdayakan masyarakat untuk Agam Madani di bidang kesehatan dan olahraga,” terang Masri.

Sampai sekarang kata Masri yang juga merupakan putra Palembayan ini, sudah terbentuk sebayak 23 ranting Porpi yang tersebar pada beberapa kecamatan dan nagari di Kabupaten Agam. Pihaknya berharap dukingan dari berbagai pihak agar Porpi lebih membumi, sampai terbentuk ranting di seluruh kecamatan dan nagari di Kabupaten Agam.

“Dengan moto dari Agam untuk Indonesia, Porpi Agam bertekad mewujudkan Agam sehat dan Madani melalui senam Porpi. Kedepan Porpi Agam akan terus mengedukasi masyarakat sehingga semuanya meraskan manfaat dari senam Porpi ini,” ulas Masri.

Ketua Bidang Diklat Porpi Agam Zulhiddja yang bertugas sebagai promosi kesehatan di Puskesmas Padang Lua Kabupaten Agam menyampaikan bahwa senam Porpi ini sangat baik untuk kesehatan jika dilakukan dengan Benar, Baik, Terukur, dan Teratur (BBTT).

“Fakta dilapangan, sudah banyak masyarakat merasakan manfaat dari senam Porpi ini. Yang biasa harus minum obat rutin, bisa lepas obat karena rutin mengikuti senam ini. Luar biasa,” tegasnya.