Pimpinan PT. X Dareh Group dan Ratusan Karyawan Ikut Vaksinasi

DHARMASRAYA, hantaran.co – PT. X Dareh Group di bawah naungan H. Zulfikar Atut. Dt. Pangulu Bosau, bekerja sama dengan Polres Dharmasraya menggelar kegiatan Gerai Vaksinasi Persisi Polri dalam Bhakti kesehatan Bhayangkara, Minggu (25/9/2021), bertempat di halaman kantor PT. X Dareh Group, Nagari Sungai Dareh, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Provinsi Sumatera Barat.

Dalam pelaksanaan program kegiatan pemerintah tersebut Pimpinan PT. X Dareh Group H. Zulfikar Atut. Dt. Pangulu Bosau, melakukan vaksini yang di ikuti oleh ratusan lebih Karyawan PT. X Dareh dan warga sekitar.

Sementara dalam kegiatan itu tampak dihadiri Waka Polres Dharmasraya, Kompol Alwi Haskar, Kabag Ops Polres Dharmasaya, Kompol Nasrul Efendi, Kasat Intelkam Polres Dharmasraya, AKP Hariman Fujianto, Kasat Binmas Polres Dharmasraya, AKP Armadison, Kapolsek Pulau Punjung, Iptu Hendriza Oktavianus, KBO Satreskrim Polres Dharmasraya IPTU Iin Cendri, kegiatan vaksinasi di lakukan oleh petugas medis Pukemas Sungai Dareh.

Pada kesempatan itu, H. Zulfikar Atut. Dt. Pangulu Bosau, saat di temui wartawan setalah  melakukan vaksinasi mengungkapkan pihaknya sangat berterima kasih dengan adanya Gerai Vaksinasi Presisi Polri dalam Bhakti kesehatan Bhayangkara tersebut yang diadakan vaksinasi di halaman PT. X Dareh Group.

Dijelaskannya, dengan adanya kegiatan vaksinasi ini kita melakukan dan melaksankan kegiatan program pemerintah tentang Vaksinasi Nasional dalam mempercepat target vaksinasi nasional untuk seluruh masyarakat Indonesia khususnya pada karyawan PT. X Dareh Group dan warga sekitar yang ikut melakukan Vaksinasi.

“Kami sangat mendukung menyukseskan kegaiatan Gerai Vaksinasi Presisi Polri dalam Bhakti kesehatan Bhayangkara yang di gelar oleh Polres Dharmasraya ini. Dan kami  berharap kedepannya dengan adanya vaksinasi ini kehidupan kita akan kembali normal dan virus covid-19 hilang dari bumi ini,” ujar H. Zulfikar Atut. Dt. Pangulu Bosau. (*).

Badri/hantaran.co

Exit mobile version