Pesantren Ramadan di Padang Digelar, Libatkan 81 Ribu Pelajar

pesantren ramadan padang

Ilustrasi anak mengaji al quran

PADANG, hantaran.co – Pesantren ramadan bagi siswa SD dan SMP di Kota Padang, resmi digelar Minggu (18/4). Kabid Dikdas Dinas Pendidikan Kota Padang, Syafrizal Syair mengatakan, pesantren ramadan akan digelar selama 3 pekan di masjid dan musala terdekat dari masing-masing sekolah.

Ia menambahkan, sebanyak 81.813 pelajar SD/MI dan SMP/MTs dari sekitar 500 sekolah mengikuti kegiatan pesantren ramadan tahun ini.

“Untuk siswa SMP kelas VII, VIII dan IX sekitar 37.000 an nya, selebihnya pelajar SD dari kelas IV hingga VI,” ucapnya.

Jadwal pelaksanaan pesantren ramadan juga dilakukan dalam beberapa shift.

“Siswa SMP akan mengikuti pesantren Ramadan dari pukul 04.30 WIB hingga pukul 09.30 WIB. Sedangkan siswa SD dari pukul 09.45 WIB hingga pukul 13.00 WIB,” kata dia.

Ia berharap, siswa yang mengikuti pesantren ramadan tahun ini mampu memahami tujuan pesantren ramadan.

“Sehingga output yang diharapkan dari pesantren ramadan ini, siswa kuat menjalani ibadah puasa ditengah pandemi dan tetap menjaga kesehatannya, menjadi siswa bertaqwa dan beriman,” tuturnya.

Terkait dana operasional pesantren ramadan, Syafrizal menyebut berasal dari Bidang Kesra Pemerintah Kota Padang.

“Dana operasional untuk pesantren tidak ada dari dinas pendidikan. Anggaran semuanya dari kesra. Dinas pendidikan hanya menyiapkan siswa dan guru,” ucapnya.

Ia juga menyebut biaya tambahan yang dibebankan kepada siswa disesuaikan berdasarkan kebutuhan dari pelaksana pesantren ramadan di masjid masing-masing.

Sementara itu, Kepala SMP DEK Ranah, Nispu Mabrur membenarkan adanya biaya tambahan yang dibayarkan siswa, karena biaya dari Pemko tidak mencukupi.

“Untuk dana seperti biasa ada bantuan dari Dinas Kesra Pemko Padang begitu juga sertifikat. Namun untuk pesantren biasanya siswa juga dikenakan biaya tambahan dari Panitia Pesantren Mesjid di lingkungan rumahnya masing-masing karena memang dana bantuan dari pemko dirasa kurang oleh Panitia pesantren di mesjid,” ucapnya.

Jumlah ang dibayarkan masing-masing siswa juga berbeda tergantung mesjid masing-masing. Ada yang Rp30.000 hingga Rp40.000.

(Yes/Hantaran.co)

Exit mobile version