Berita

Pemko Bukittinggi Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting

×

Pemko Bukittinggi Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting

Sebarkan artikel ini

BUKITTINGGI, hantaran.co – Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) menggelar rapat koordinasi tim percepatan penurunan stunting dengan mitra kerja di Balairung rumah dinas Wali Kota, Jumat(1/11).

Dalam materinya, Pjs Ketua TP PKK Kota Bukittinggi Ny. Merry Hani Rustam menyampaikan, PKK memiliki peran penting dalam menyukseskan setiap program pemerintah,  termasuk program penekanan angka stunting yang kini tengah digalakan. PKK katanya,  merupakan ujung tombak untuk mencapai keberhasilan setiap program yang dilaksanakan pemerintah karena hanya PKK yang mampu menggapai seluruh sektor dan seluruh tingkat masyarakat.

“Kita sangat membutuhkan dukungan untuk menekan angka stunting dari seluruh elemen masyarakat. Penurunan angka stunting tidak akan tuntas jika hanya dilakukan oleh pemerintah daerah saja, tetapi haruslah bekerjasama dengan pemerintah kecamatan dan kelurahan agar percepatan dapat terlaksana dengan maksimal. Tak kalah pentingnya dengan memberdayakan kader PKK dalam melaksanakan program dari pemerintah tersebut,” ungkapnya.

Ny. Merry Hani Rustam menambahkan, ada beberapa dampak dari stunting bagi anak diantaranya terjadi gangguan pertumbuhan (berat lahir rendah, kecil, kurus, pendek) terjadi hambatan perkembangan kognitif dan motorik serta gangguan metabolik pada saat dewasa, risiko penyakit tidak menular. Untuk itu, semua dibutuhkan kepedulian bersama untuk upaya pencegahannya. Kecukupan gizi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi stunting.

Kepala DP3APPKB Kota Bukittinggi Nauli Handayani menjelaskan, rapat koordinasi hari ini dihadiri oleh SKPD terkait, Camat, Lurah, TP PKK kecamatan dan ketua TPPS kelurahan serta tim pendamping keluarga yang terdiri dari kader KB kader PKK dan bidan. Tujuan rapat Koordinasi ini adalah memperkuat tim pendampingan keluarga berisiko stunting sebagai bagian dari program percepat penurunan stunting yang menjadi prioritas nasional.

“Kami atas nama pemerintah mengapresiasi semua pihak yang telah berusaha dan berperan aktif dalam penyelenggaraan penurunan stunting ini,”ungkapnya

Wtz/hantaran.co