Pesisir Selatan – Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Pesisir Selatan, Suhendri, menargetkan pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp 500 juta dari sektor retribusi tiket masuk ke kawasan objek wisata Pantai Carocok Painan selama libur Lebaran Idulfitri 1446 H.
Suhendri menyatakan optimisme bahwa target tersebut dapat tercapai berdasarkan perhitungan dari hari pertama hingga berakhirnya libur Lebaran.
“Ya, melihat volume kunjungan wisatawan ke Pantai Carocok Painan, kami optimis dan cukup realistis bahwa angka Rp 500 juta bisa tercapai,” ujarnya di Painan, Kamis (3/4/2025).
Lebih lanjut dikatakannya bahwa pihaknya telah mendapatkan arahan langsung dari Bupati Pesisir Selatan untuk lebih mengoptimalkan pencapaian dari sektor retribusi tiket masuk ke objek wisata tersebut.
“Insya Allah, apa yang menjadi motivasi dan arahan dari Bapak Bupati Hendrajoni dapat kami laksanakan dengan baik, sehingga target PAD dari sektor wisata ini bisa terealisasi,” ucapnya lagi.
Pantauan di lapangan menunjukkan bahwa Kadispora Pesisir Selatan, Suhendri, turun langsung ke lokasi untuk memastikan kelancaran penjualan tiket masuk ke kawasan Pantai Carocok Painan. Langkah ini dilakukan guna memastikan optimalisasi pendapatan daerah dari sektor pariwisata selama libur panjang Lebaran.
Salah satu wisatawan, Tina (32), asal Padang, mengungkapkan kepuasannya berkunjung ke Pantai Carocok Painan.
“Pemandangannya sangat indah, fasilitasnya juga semakin baik dibanding tahun sebelumnya. Kami berharap pemerintah setempat terus meningkatkan pelayanan dan kebersihan di kawasan wisata ini,” ujarnya.
Sementara itu, Rizal (40), wisatawan asal Pekanbaru, mengaku senang bisa berlibur ke Pantai Carocok Painan.
“Tempat ini memang selalu menjadi destinasi favorit keluarga kami setiap liburan. Semoga ke depan lebih banyak wahana menarik yang bisa kami nikmati,” katanya.
Pantai Carocok Painan merupakan salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Pesisir Selatan yang selalu menjadi magnet bagi wisatawan, terutama saat musim liburan. Dengan jumlah pengunjung yang terus meningkat, pemerintah daerah berharap sektor pariwisata dapat terus berkontribusi terhadap PAD dan mendukung pembangunan daerah.