Pesisir Selatan, hantaran.co – Gempa dengan magnitudo 5,3 mengguncang wilayah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan, gempa tersebut terjadi pada Rabu (20/3/2024) sekira pukul 15.24 WIB.
Dalam laporannya, gempa terjadi di 2,09 Lintang Selatan dan 100,44 Bujur Timur dengan jarak 83 kilometer Barat Daya Pesisir Selatan.
Gempa tersebut memiliki kedalaman relatif dangkal, yakni 21 kilometer. Namun demikian, belum ada penjelasan secara rinci dari pihak BMKG terhadap peristiwa tersebut.
Namun gempa dirasakan cukup kuat oleh sebagian besar warga Pesisir Selatan.
Febri Iil (32) warga Koto Taratak, Kecamatan Sutera, Pesisir Selatan, mengaku, guncangan gempa tersebut cukup kuat dirasakannya.
“Iya, terdengar seperti ada dentuman keras seperti ban mobil pecah,” ujarnya pada wartawan.
Warga lainnya, Pon Baron mengatakan hal serupa. Menurutnya, gempa cukup kuat dirasakan di tempat ia berdomisili.
“Saya berharap tidak ada gempa susulan dan kita semua dilindungi oleh Allah SWT. Sudah terlalu banyak musibah yang menimpa saudara kita di Kabupaten Pesisir Selatan, semoga tidak ada lagi musibah yang terjadi,” ucapnya sambil mengucap Amiinn.