rekrutmen
Pendidikan

Wabup Pasbar Apresiasi SD IT Darul Hikmah Dalam Majukan Dunia Pendidikan

3
×

Wabup Pasbar Apresiasi SD IT Darul Hikmah Dalam Majukan Dunia Pendidikan

Sebarkan artikel ini

Pasbar, hantaran.Co–Sekolah Dasar Islam Terpadu (SD IT) Darul Hikmah menggelar Ajang Kreasi Sholeh Sholehah (Angkasa) III di Bana Central Park Ujung Gading, Sabtu (23/11/2025).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Pasaman Barat (Pasbar) M Ihpan dan didampingi oleh Ketua GOW Gusmalini M Ihpan. 

Kegiatan ini menampilkan berbagai pentas seni dan kreativitas siswa sebagai bagian dari pembinaan karakter serta pengembangan bakat sejak usia dini.

Wabup M Ihpan menyampaikan apresiasi kepada SD IT Darul Hikmah dan Yayasan Darul Hikmah atas kontribusinya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Pasaman Barat. 

Ia menilai pelaksanaan Angkasa III sebagai bentuk nyata implementasi pendidikan holistik yang memadukan nilai keislaman, kreativitas, dan pembentukan akhlak mulia.

“Acara Pentas Seni Angkasa merupakan wujud pendidikan yang menyeluruh. Di sini anak-anak tidak hanya diajarkan membaca dan berhitung, tetapi juga dibentuk jiwanya agar tumbuh menjadi generasi sholeh, cerdas, dan berkarakter,” ujar Ihpan.

Ia menegaskan bahwa pendidikan berlandaskan tauhid dan akhlak mulia memiliki peran penting dalam membentuk generasi Qur’ani. Menurutnya, penguatan nilai keagamaan yang dikembangkan SD IT Darul Hikmah dapat menjadi model pembinaan karakter siswa di tingkat sekolah dasar.

“Kami sangat mengapresiasi Yayasan Darul Hikmah yang telah berperan besar dalam membangun anak-anak Pasaman Barat. Semoga nilai Al-Qur’an yang ditanamkan sejak dini dapat melahirkan generasi berakhlak mulia dan siap memimpin masa depan,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Wabup mengajak para orang tua untuk terus bersinergi dengan pihak sekolah. Ia menekankan bahwa pendidikan terbaik hanya dapat terwujud melalui kolaborasi antara keluarga, sekolah, dan lingkungan masyarakat.

Acara berlangsung meriah dengan penampilan berbagai kreasi siswa yang menggambarkan keberagaman bakat dan potensi peserta didik SD IT Darul Hikmah.