rekrutmen
Berita

Buka Pentas Seni ANGKASA, Wabup M. Ihpan Puji Pendidikan Holistik SDIT Darul Hikmah

0
×

Buka Pentas Seni ANGKASA, Wabup M. Ihpan Puji Pendidikan Holistik SDIT Darul Hikmah

Sebarkan artikel ini
Buka Pentas Seni ANGKASA, Wabup M. Ihpan Puji Pendidikan Holistik SDIT Darul Hikmah
Buka Pentas Seni ANGKASA, Wabup M. Ihpan Puji Pendidikan Holistik SDIT Darul Hikmah. ist

PASAMAN BARAT, HANTARAN.Co – Wakil Bupati Pasaman Barat, H. M. Ihpan, secara resmi membuka kegiatan Pentas Seni bertajuk ANGKASA (Ajang Kreasi Sholeh Sholeha) yang digelar oleh SDIT Darul Hikmah, Sabtu (22/11/2025).

Dalam kegiatan yang dipusatkan di lingkungan sekolah tersebut, M. Ihpan menekankan bahwa pendidikan karakter merupakan fondasi utama pembangunan daerah, yang harus dimulai sejak usia sekolah dasar.

Kehadiran Wakil Bupati disambut antusias oleh warga sekolah, mulai dari majelis guru, siswa, hingga para orang tua. Acara ini turut dihadiri oleh Camat Lembah Melintang, unsur Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan, serta jajaran Pembina Yayasan Darul Hikmah.

Dalam sambutannya, Wabup M. Ihpan menyebut ANGKASA sebagai bukti nyata keberhasilan sekolah dalam menerapkan pendidikan yang seimbang.

“Acara Pentas Seni ANGKASA yang kita saksikan hari ini adalah wujud dari pendidikan yang holistik. Di sinilah anak-anak tidak hanya diajarkan membaca dan berhitung, tapi juga dibentuk jiwanya agar tumbuh menjadi generasi sholeh, cerdas, dan berkarakter,” ujar M. Ihpan dalam pidatonya.

Menurutnya, tantangan masa depan membutuhkan generasi yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki mental dan spiritual yang kuat. Wabup menilai, yayasan ini telah berkontribusi besar membantu pemerintah dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan berakhlak Qur’ani di Pasaman Barat.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Darul Hikmah yang telah berkontribusi membangun anak-anak Pasaman Barat. Inilah model pendidikan yang kita harapkan, tidak sekadar mencetak lulusan berprestasi, tetapi juga berjiwa Qur’ani dan siap memimpin masa depan,” tegas M. Ihpan.

Menutup arahannya, M. Ihpan mengingatkan bahwa tanggung jawab pendidikan tidak bisa dibebankan sepenuhnya kepada sekolah. Ia mengajak seluruh orang tua siswa untuk memperkuat kolaborasi dengan para pendidik.

“Kepada para orang tua, mari kita terus bersinergi dengan sekolah dalam membimbing anak-anak, karena pendidikan sejatinya berawal dari rumah, diperkuat di sekolah, dan dilestarikan oleh masyarakat,” pungkasnya.

Acara ANGKASA berlangsung meriah dengan berbagai penampilan kreativitas siswa yang sarat nilai islami, mencerminkan semangat “Sholeh dan Sholeha” sesuai tema yang diusung. (h/fdl)

Penulis: M. Fadli