BeritaPeristiwa

Gara-Gara Kipas Angin Warung Terbakar di Pasia Nan Tigo

0
×

Gara-Gara Kipas Angin Warung Terbakar di Pasia Nan Tigo

Sebarkan artikel ini

PADANG, HANTARAN.Co – Sebuah warung di kawasan Wisma Indah X, Kelurahan Pasia Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, terbakar pada Kamis (13/11/2025) pagi.

Berdasarkan laporan dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Padang, diketahui warung tersebut milik warga bernama M Junaidi (49 tahun) yang hangus terbakar setelah muncul percikan api yang diduga berasal dari kipas angin dari dalam bangunan.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.32 WIB. Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang menerima laporan warga tak lama setelah api terlihat membesar.

Hanya dalam waktu tiga menit setelah laporan diterima, satu unit armada Damkar langsung diberangkatkan ke lokasi dengan sepuluh personel.

“Laporan masuk pukul 10.32 WIB, unit kami tiba di lokasi pada pukul 10.44 WIB. Api berhasil dikendalikan sekitar pukul 11.05 WIB,” ujar Kepala Bidang Operasional Damkar Kota Padang, Rinaldi.

Katanya dari keterangan saksi, Fatryani (39 tahun), api pertama kali terlihat dari arah kipas angin yang tiba-tiba mengeluarkan percikan.

Percikan itu kemudian menyambar kasur yang ada di dalam warung, hingga api cepat membesar. Saksi segera melapor ke warga sekitar dan menghubungi petugas pemadam kebakaran.

“Namun untuk penyebab pastinya masih dalam proses penyelidikan,” ujarnya.

Ia menambahkan, dari data sementara kerugian materil mencapai Rp 8 juta. Sedangkan tidak korban jiwa dalam insiden tersebut.

“Lokasi kejadian berada di lingkungan padat penduduk, sehingga berpotensi merambatnya api ke bangunan lain. Api cukup besar. Namun berkat kecepatan personel di lapangan, tiga bangunan di sekitar warung berhasil diselamatkan,” ujarnya.

Lebih lanjut Rinaldi mengimbau masyarakat agar terus waspada dalam penggunaan alat eletronik.

“Kita juga imbau masyarakat agar segera melaporkan kejadian kebakaran sehingga petugas segera menuju ke lokasi dalam waktu yang singkat,” ujarnya.(Dna).