Anggota DPR RI Athari Gauthi : Selamat Hari Kereta Api, KA di Sumatera Barat Harus Bangkit

DPR RI

Anggota DPR RI Fraksi PAN, Athari Gauthi Ardi. IST

JAKARTA, hantaran.co — Anggota Komisi V DPR RI, Athari Gathi Ardi, berharap agar kereta api di Sumatera Barat bisa bangkit dan kembali beroperasi dengan maksimal.

 

Karena menurut Wasekjend DPP PAN ini, jika kereta api di Sumatera Barat bisa kembali bangkit akan berdampak kepada perekonomian masyarakat tentunya.
“Saya akan selalu perjuangkan karena akan berdampak baik bagi pertumbuahan ekonomi masyarakat,” tulisnya di akun Instagramnya sembari mengucapkan Selamat Hari Kereta Api Minggu (26/9/2021).
Selain itu politisi muda dari Sumbar ini juga mengingatkan akan keamanan perlintasan kereta api di Sumatera Barat yang memang masih menjadi pekerjaan rumah yang harus dituntaskan demi keselamatan masyarakat.
“Sistem keamanan perlintasan di Sumatera Barat yang sering bermasalah ini lah yang menjadi pemicu kecelakaan,” kata politisi PAN itu.
Lanjut Athari, kereta api merupakan salah satu transportasi massal terbaik dalam sejarah Indonesia.
“Perannya untuk mobilisasi orang dan barang ekonomi memang tak diragukan lagi hingga sekarang,” katanya.
Ia berharap kereta api Indonesia ke depan lebih baik lagi dan bisa menjawab tantangan zaman. (*)
hantaran.co
Exit mobile version